Cari Blog Ini

Senin, 11 Februari 2013

Misa Tahun Baru Imlek


Minggu Biasa ke V  tahun  penanggalan liturgi 2013 jatuh pada hari Minggu  10 Februari 2013, bertepatan dengan Tahun Baru Imlek tanggal  1 CIA GWEE 2564.

Pada Misa yang pertama di Gereja Sta. Teresia Jambi hari Minggu tersebut seluruh bacaan misa tetap sesuai penanggalan liturgi, namun suasana peribadatan bernuansa Imlek. Gereja dihiasi pernak-pernik ala Tiong Hoa, lampion dan sebagainya dalam nuasansa merah meriah.  Koor dipersiapkan secara khusus dengan lagu-lagu berbahasa Mandarin, termasuk ordinarium dan lagu Bapa Kami, hanya embolisme tetap memakai bahasa Indonesia sesuai dengan buku Madah Bakti.

“ Tahun ini adalah tahun kesepuluh kita merayakan Misa dalam rangka Tahun Baru Imlek, dimulai sejak RM J. Puryanto, SCJ masih sebagai Pastor Paroki ” kata B. Indarin Yohansyah, wakil ketua umum Dewan Pastoral Paroki Sta. Teresia Jambi.

Selesai Misa dibagikan jeruk yang melambangkan kebersamaan dan kesatuan, sementara pada saat pemberkatan anak-anak sekaligus dibagikan ang pao sebagai lambang keberuntungan yang dibagikan kepada sesama.


Semoga ditahun Ular Air ini membawa berkah yang melimpah (Cai Yuan Guang Jin); sukses dalam segala cita-cita (Wan Shi Ru Yi) serta damai sejahtera seluruh keluarga  (He Jia Ping An).



kelompok koor mandarin


Persembahan

Kelompok Koor

Gong Xi Fa Cai, Xin Nian Kuai Le.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar